BERITA86.COM- Persib kini masih tanpa pelatih kepala, Bojan Hodak.
Bojan Hodak sedang ada keperluan pribadi. Sehingga, sesi latihan kini dipegang oleh asisten pelatih Goran Paulic.
Latihan Persib sendiri sudah dilakukan sejak Kamis sore, 8 Februari 2024.
Dan, evaluasi menjadi fokus tim pelatih pada jeda kompetisi karena Pemilihan Umum 2024.
Perbaikan memang harus dilakukan setelah Persib hanya mampu meraih hasil imbang 2-2 dengan Persis Solo pada BRI Liga 1 2023/2024, 4 Februari 2024 lalu.
Baca Juga:Bojan Hodak Tinggalkan Persib, Sesi Latihan Dipimpin Goran PaulicPersib Gelar Latihan Sekaligus Rayakan Ultah Pemain, Siapa?
Goran Paulic mengatakan bahwa latihan sekaligus evaluasi dilakukan untuk menemukan kesalahan yang bisa segera diperbaiki.
Hal itu yang menjadi perhatian tim pelatih dalam pekan ini. “Pertama-tama kami harus mengevaluasi apa yang terjadi di laga terakhir,” kata Goran Paulic.
“Mencari di mana letak kesalahannya untuk diperbaiki. Kami harus memperbaiki dulu apa yang terjadi pada laga terakhir,” sambung Goran Paulic.
Setelah evaluasi, tim pelatih akan fokus mempersiapkan anak asuhnya menatap laga kontra Barito Putera, 23 Februari mendatang.
Rencananya, kata Goran Paulic, program baru akan dilakukan pada pekan depan.
“Untuk laga melawan Barito mungkin baru akan difokuskan pada sepuluh hari mendatang dan kita akan lihat, tapi yang pasti bukan dari sekarang,” ungkap Goran Paulic.
Persib sendiri sudah mulai menggelar latihan pada Kamis sore, 8 Februari 2024, di Saraga ITB, Bandung.
Baca Juga:Cegah Kematian Ibu dan Stunting lewat Deteksi Kelainan Secara Dini, Tahun Ini 1.492 Puskesmas Ditargetkan Punya Alat USGPersib akan ke Markas Barito Putera, Ini Laga Spesial bagi Nick Kuipers, Keren Pisan!
Dalam latihan tersebut, tak tampak pelatih kepala Bojan Hodak. Latihan dengan menu ringan untuk memulai sesi latihan setelah tiga hari diliburkan itu hanya dipimpin asisten pelatih Goran Paulic.
Pada kesempatan tersebut, Goran Paulic mengatakan bahwa para pemain Persib hanya diberikan menu latihan ringan.
Latihan ringan itu sebagai awalan untuk program-program selanjutnya yang dipastikan intensitasnya bakal terus meningkat.
“Latihan hari ini hanya menjadi awalan dari jadwal baru,” kata Goran Paulic
“Ini hanya sesi latihan ringan tanpa adanya kebutuhan khusus. Kami hanya berlatih, berkumpul lagi dan mencari keringat,” tambahnya.
Goran mengakui latihan dalam beberapa hari ini tanpa Bojan Hodak. Pelatih asal Kroasia ini ternyata meminta izin karena ada keperluan pribadi.
Bojan Hodak baru bisa kembali bergabung dalam beberapa hari ke depan.