LAGA SPESIAL! Sore Ini Persib Kenakan Jersey Special Edition Lawan Persis Solo

jersey special edition
Sore ini Persib kenakan jersey special edition lawan Persis Solo/Dok Persib.
0 Komentar

BERITA86.COM- Skuad Persib akan mengenakan jersey special edition saat melawan Persis Solo pada Minggu sore ini, 4 Februari 2024.

Jersey special edition bertema ‘Persib dari Masa ke Masa’ makin terasa spesial karena pertandingan pekan ke-24 kompetisi BRI Liga 1 2023/2024 ini dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Perlu diketahui, jersey special edition ‘Persib dari Masa ke Masa’ ini pertama kali diluncurkan pada acara Festival #WeArePERSIB di GOR C-Tra Arena pada 5 Januari 2024 lalu.

Baca Juga:Skuad Persib Fit dan Siap Tempur Lawan Persis Solo, Bojan Hodak: Kali Ini Kami Lebih LengkapAddin Jauharuddin Jadi Ketua Umum GP Ansor Gantikan Gus Yaqut

Hal spesial dari jersey ini adalah warna emas (patch gold) pada logo PERSIB dan tulisan rangkaian angka ‘105’ di bagian dada sebelah kiri sebagai peringatan terbentuknya embrio usia Pangeran Biru.

Chief Marketing Officer PT Persib Bandung Bermartabat, Sandy Tantra, menjelaskan lebih jauh mengenai jersey special edition ini.

Ia mengatakan jersey ini dikenakan sebagai salah satu cara menghormati akar darimana Persib berasal dan sejarah panjangnya.

Selain itu, momentum pertandingan melawan Persis Solo pun dinilai sangat tepat, karena sama-sama sebagai klub legendaris yang turut berperan mendeklarasikan pendirian PSSI pada 19 April 1930.

“Persib vs Persis Solo merupakan pertandingan klasik yang sarat makna,” kata Sandy Tantra.

“Karena itu, kita akan mengentalkan atmosfer itu dengan mengenakan jersey spesial edisi Persib dari masa ke masa,” ujar sambung Sandy Tantra, dikutip pada Minggu pagi, 4 Februari 2024.

Perlu diketahui, kick-off pertandingan Persib vs Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api tersebut akan digelar pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga:Persib vs Persis Solo, Bojan Ingin Persembahkan Kemenangan di Hadapan BobotohIni Dia 8 Tips Naik Kereta Api saat Musim Hujan, Liburan Jadi Lebih Menyenangkan

Sementara itu, Pelatih Persib Bojan Hodak memastikan semua pemain lebih segar setelah kembali dari libur jeda kompetisi selama Piala Asia 2023 Qatar.

Bojan Hodak melihat semua persiapan berjalan baik dan cukup optimis menatap pertandingan melawan Persis Solo.

“Persiapan bagus tentunya. Kami mendapatkan libur dan membuat pemain lebih segar. Pemain kami juga lebih lengkap,” katanya dalam sesi konferensi pers di Graha Persib, Sabtu 3 Februari 2024.

“Kami akan menyiapkan pemain yang siap, kami positif menatap pertandingan besok (hari ini),” sambung Bojan Hodak.

Melihat pertandingan pada putaran pertama, pada 8 Agustus 2023 lalu skuad Pangeran Biru gagal membawa poin di markas Persis Solo.

0 Komentar