Pemain asal klub Johor Darul Takzim tersebut mengakui bahwa saat pertandingan perdana yang kalah 1-3 bukanlah penampilan terbaik skuad Garuda. Dia pun sedih Indonesia harus kalah.
“Setelah kekalahan tersebut, kami sudah melakukan evaluasi dan membaik setiap harinya. Kami punya pekerjaan besar melawan Vietnam,” katanya.
“Mereka bermain baik di babak pertama saat melawan Jepang. Untuk itu, kami harus bisa memberikan permainan yang terbaik dan kami bisa menang,” tukasnya.
Baca Juga:KEREN! Ini Fasilitas Training Center PSSI di IKN, Juni 2024 Sudah Bisa DipakaiHadir di 2 Lokasi, Inilah Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Kamis 18 Januari 2024
Laga Indonesia melawan Vietnam, skuad Garuda akan memakai jersey berwarna putih-putih-putih, sementara tim lawan memakai warna merah-merah-merah.
Setelah melawan Vietnam, Indonesia akan menantang Jepang pada hari Rabu 24 Januari 2024.
Laga melawan Jepang merupakan laga terakhir kedua tim di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023. (*)