Nick Kuipers Absen Laga Persib vs Persis Solo pada 4 Februari 2024, Bojan Hodak Tak Risau

nick kuipers
Nick Kuipers absen laga Persib vs Persis Solo pada 4 Februari 2024/Dok Persib.
0 Komentar

BERITA86.COM- Nick Kuipers absen pada laga Persib vs Persis Solo yang akan dipertandingkan pada 4 Februari 2024.

Tapi, meski Nick Kuipers absen pada laga Persib vs Persis Solo, coach Bojan Hodak menegaskan ia tak risau.

Bojan Hodak tengah menyiapkan komposisi terbaik di lini pertahanan Pangeran Biru guna menjalani laga Persib vs Persis Solo.

Baca Juga:Marc Klok Langsung Latihan Bersama Persib, Liburnya Nanti setelah Lawan Persis SoloPersib Berduka, Entang Hermanu Meninggal Dunia saat Sholat Subuh, Simak Kiprahnya Bersama Pangeran Biru

Laga Persib vs Persis Solo yang merupakan pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Menjelang pertandingan itu, Bojan Hodak harus meramu strageti terbaik karena Nick Kuipers absen.

Nick Kuipers absen akibat hukuman larangan bertanding karena akumulasi kartu kuning.

Sejauh ini, bek asal Belanda ini sudah mengoleksi 7 kartu kuning. Kartu kuning ketujuh didapatkannya pada pertandingan melawan Bali United, 18 Desember 2023 lalu.

“Sudah oke. Tapi, saya masih belum yakin karena Nick mengalami hukuman larangan bermain,” kata Bojan Hodak di laman resmi klub yang dikutip pada Rabu 31 Januari 2024.

“Jadi, siapa yang akan bermain, apakah Alberto dengan Victor, Alberto dengan Kakang atau Kakang dengan Victor, ini yang akan kami tentukan,” sambung pelatih asal Kroasia itu.

Ya, Bojan Hodak menegaskan tak risau. Sebab, tiga bek itu tampil dengan cukup baik pada uji coba menghadapi Dewa United, beberapa waktu lalu.

Baca Juga:Ini Cara Beli Tiket Pertandingan Persib vs Persis Solo, Lanjutan BRI Liga 1 2023/2024BRI Liga 1 2023/2024 Mulai Lagi: Ada Laga Persib vs Persis Solo, Marc Klok Sudah Gak Sabar 

“Siapapun yang akan bermain nanti di pertandingan, mereka telah bermain dengan baik kemarin (uji tanding),” terang Bojan Hodak.

“Hal baik lainnya adalah mereka juga memiliki komunikasi yang sangat baik dengan penjaga gawang kami, Kevin dan Teja,” tandasnya.

Marc Klok Langsung Latihan Bersama Persib

Sementara itu, Marc Klok sudah langsung latihan bersama Persib sekembalinya dari Piala Asia 2023 Qatar.

Ya, sang gelandang memilih untuk tidak mengambil libur sepulang membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar.

Secara fisik dan mental, Marc Klok mengakui berada dalam kondisi bagus meski sejujurnya memerlukan liburan juga karena cukup melelahkan.

Lalu kapan rehat dulu? Pemain bernomor punggung 23 tersebut mengaku baru akan rehat setelah pertandingan Persib vs Persis Solo yang akan digelar pada 4 Februari 2024.

0 Komentar