Sementara Edo Febriansah yang baru pulih juga kemungkinan akan memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Sedangkan dari kubu PSS Sleman, pelatih Bertrand Crasson mengaku punya misi di Bandung. Ia menegaskan, laga itu bukan sekadar menjalani kewajiban bertanding di kompetisi ini.
“Saya menginginkan PSS pergi ke Bandung dengan persiapan matang dengan ide-ide nyata dan mengambil poin dari mereka. Tentu saja ada beberapa perubahan untuk merealisasikan hal tersebut,” katanya.
Berikut Prediksi Susunan Pemain Persib vs PSS Sleman
Baca Juga:Bobotoh Wajib Tahu, Ini 8 Hal yang Dilarang saat Pertandingan Persib vs PSS SlemanPengamanan 4 Lapis, PLN Pastikan Pasokan Listrik untuk Piala Dunia U-17 Aman
Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam (kiper); Rezaldi Hehanussa, Alberto Rodriguez, Victor Igbonefo, Putu Gede Juniantara (belakang); Marc Klok, Levy Madinda, Dedi Kusnandar (tengah); Ciro Alves, David da Silva, Beckham Putra Nugraha (depan).
Pelatih: Bojan Hodak (Kroasia)
PSS Sleman ( 4-3-3)Anthony Pinthus (kiper); Nurdiansyah, Thales, Jihad Ayoub, Ibrahim Sanjaya (belakang); Todd Ferre, Wahyudi Hamisi, Kim Jeffrey Kurniawan (tengah); Kei Sano, Hokky Caraka, Irkham Mila (depan).
Pelatih: Bertrand Crasson (Belgia)
Jangan lupa, pertandingan Persib vs PSS Sleman dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar. (*)