Derby Indonesia ini akan menjadi pengalaman pertama buat pemain berpaspor Italia tersebut.
Dengan kondisi tim terkini, Stefano Beltrame cukup percaya diri menatap pertandingan kontra Persija.
Dia menilai, semua pemain antusias dan siap bekerja keras untuk meraih hasil maksimal dari pertandingan ini.
Baca Juga:Persib Sangat Siap Lawan Persija, Bojan Hodak: Sekarang Lebih RinganPersib Raih 3 Poin dan Nirbobol Lagi saat Lawan RANS Nusantara FC, Ciro Alves: Kami Masih Lapar
“Ini adalah laga klasik pertama bagi saya dan saya antusias untuk memainkannya,” kata Stefano Beltrame.
“Saya yakin tim mampu melakukan tugasnya dengan baik dan semua memberikan yang terbaik di lapangan,” sambung Stefano Beltrame.
Dia mengaku sudah mengetahui atmosfer pertandingan Persib vs Persija.
Stefano Beltrame mengaku sudah mendapatkan informasi dari pemain dan bahkan secara khusus mencari tahun di internet.
“Saya sudah mendengar ceritanya dari teman-teman satu tim dan internet. Saya sangat antusias untuk menjadi bagian dari pertandingan ini,” ucapnya.
Meski cukup percaya diri, Stefano mewaspadai kekuatan lawan. Persija mempunyai pemain berkualitas hampir di semua lini.
“Saya melihat mereka tim yang bagus, mempunyai beberapa pemain yang secara individual sangat bagus seperti pemain depannya, (Marko) Simic,” ujarnya.
“Dia (Marko Simic) adalah pemain yang berbahaya. Tapi kami juga, kami punya penyerangan yang bagus juga. Jadi ini akan menjadi pertandingan yang menarik,” tandas Stefano Beltrame. (*)